Apa saja yang kita butuhkan untuk membangun mesin kasir berbasis komputer?

Dilihat:
Berikut ini sedikit gambaran untuk membangun mesin kasir berbasis komputer. . .

1. Komputer, Software Penjualan, Printer Struk
Inilah modal pertama untuk membangun mesin kasir yang paling minimal.

- Komputer
Komputer untuk mesin kasir ga harus yang canggih2 banget, ini tergantung dari jumlah item yang akan kita input, semakin banyak item jualan yang masuk ke database yang di collect di software maka semakin tinggi pula tingkat kecanggihan komputer yang dibutuhkan.

Kita lihat dari kebutuhan long term. Pentium III (P3) secara minimal budget, sudah cukup untuk memulai, software penjualan bisa menampung sekitar 5000 item, kendalanya kalau ada masalah dengan komputer dibutuhkan waktu instalasi yang cukup lama, sekitar 2 jam lebih. Apalagi bila terjadi masalah dengan hardware, sparepart CPU komputer P3 akan sulit ditemukan, untuk jangka panjang, P3 bukanlah pilihan tepat. Mengingat kita butuh sistem kasir yang stabil. Komputer P4 sudah cukup untuk mengendalikan >5000 item, namun kendala hardware komputer, memori dengan DDR 2 dan hardisk IDE sudah mulai ditinggalkan, tapi P4 sudah dapat digunakan.

Mesin kasir yang sesungguhnya adalah komputer dengan spesifikasi khusus dengan kemampuan industri yang mampu beroperasi 24 jam non stop, karena itulah harga nya mahal. Alternatifnya komputer ataupun notebook
yang tersedia saat ini sudah dapat digunakan sebagai mesin kasir dengan menginstal software penjualan toko.

Untuk kebutuhan saat ini idealnya komputer Dual Core keatas layak digunakan karena mampu dengan cepat mengakses lebih dari 20000 item dengan mudah baik itu terhubung dengan jaringan atau tidak.

Power Supply Unit (PSU) berkualitas dari sebuah komputer kasir sangatlah vital, karena komputer akan running selama toko buka dan di waktu toko tutup diperlukan untuk data input, update inventory keluar masuk barang dan membuat laporan.

Umumnya backup listrik atau UPS sudah menjadi standar sebagai penunjang mesin kasir untuk mengantisipasi pemadaman listrik sehingga terhindar dari putusnya kelangsungan data transaksi. Software penjualan yang handal sangat dibutuhkan apabila pelanggan semakin banyak, item yang kita jual sangat bervariasi, kemampuan software melacak transaksi dan update inventory juga perubahan harga secara instant, maka dibutuhkan software penjualan profesional.

Printer kasir yang umum digunakan adalah receipt printer baik tipe dot matrix ataupun thermal. Bedanya printer thermal ga berisik, lebih awet, ga butuh ribbon ink. Keuntungan dot matrik bisa bikin salinan 2 copy struk, namun secara visual tampilan cetakan thermal printer lebih elegan.

2. Barcode Scanner, Printer Barcode, Cash Drawer, Pole Display

Sudah menjadi hal yang umum kita lihat di penjualan retail modern selalu disertai Barcode Scanner. Barcode yang sehari-hari kita lihat adalah barcode tipe 1D yang melekat pada produk-produk yang dikeluarkan produsen pabrikan. Scanner barcode 1D, dengan harga 400rb-an kita sudah bisa mendapatkannya, namun untuk investasi jangka panjang kita butuh scanner industrial yang kuat dapat diandalkan dan tahan lama, harganya dikisaran 1-2 juta, yang kita bicarakan disini barcode scanner handheld, untuk scanning lebih cepat lagi kita butuh tipe desktop/multi angle atau omni directional, jadi scanning bisa dilakukan dari berbagai sudut, harga tipe ini 2 kali lipat dari tipe handheld. Tapi untuk melakukan inventory barang, scanner handheld dibutuhkan ketimbang tipe multi angle, karena pada kemasan produk terkadang ada dua atau lebih informasi barcode. Jadi untuk inventory kita membutuhkan single scanning/one shoot secara spesifik.

Apabila kita mempunyai range produk tersendiri kita membutuhkan printer barcode untuk mencetak kode produk, memberikan info numeric barang agar lebih mudah didata dengan scanner.

Pole display atau customer display yang memberikan info harga, saat ini sudah mulai ditinggalkan seiring digantikan dengan tampilan pada LCD sekaligus menampilkan software yang sedang running.

Cash Drawer dibutuhkan demi kecepatan petugas kasir mengelola uang tunai. Biasanya di belakang panel printer kasir ada plug kabel khusus yang tersambung ke cash drawer berfungsi sebagai "kicker" untuk membuka atau tepat nya "menendang" keluar laci uang, ketika struk diprint, maka drawer/laci uang otomatis terbuka.

Demikian gambaran singkat mengenai mesin kasir komputer. . .

Lebih jauh lagi bila kita menginginkan sistem membership untuk para pelanggan, kita membutuhkan ID card printer, baik itu dengan reader secara barcoding ataupun magnetic.
Harga printer ini di kisaran 20juta-an, belum termasuk perangkat magnetic.

Selamat Mencoba!

Sebenarnya kunci utama dari bisnis adalah kejujuran.

Semoga informasi ini dapat bermaanfaat bagi anda yang memulai bisnis retail/jasa.

Info selanjutnya tentang mesin kasir silahkan email kami di
c8computer[at]gmail.com
Kami juga dapat membantu anda untuk mendapatkan perangkat kasir, meja kasir dan lain-lain, silahkan hubungi kami di:
081 221 68 2280
C8 Computer
Bandung